Home » , , » 8 Tips Menjaga Kesehatan Mata

8 Tips Menjaga Kesehatan Mata

Kali ini kami akan memberikan tips menjaga kesehatan mata, karena mata adalah salah satu organ yang sangat penting pada tubuh kita, apabila mata Anda terganggu maka akan menimbulkan kurangnya konsentrasi yang akan berdampak buruk pada kegiatan sehari-hari.
8 Tips Menjaga Kesehatan Mata
1. Perhatikan Jarak Pandang
Usahakanlah untuk memperhatikan jarak pandang ketika membaca buku, menatap layar komputer atau pada saat menonton televisi. Jarak aman untuk mata saat membaca buku yaitu sekitar 30 cm, sedangkan untuk menonton televisi atau menatap layar komputer jarak amannya sekitar 50-100 cm. Jadi biasakanlah untuk menjaga jarak pandang Anda, agar mata terjaga dan terhindar dari berbagai macam penyakit mata.

2. Ubah Pola Makan
Ternyata pola makan yang teratur dan baik dapat menjaga kesehatan mata Anda. Untuk itu, biasakanlah mengkonsumsi makanan yang bergizi seperti buah-buahan yang menyehatkan mata, sayur mayur yang mengandung antioksidan untuk mencegah kerusakan mata, telur, ikan, dan masih banyak lagi makanan yang menyehatkan untuk mata.  Salah satu kandungan yang baik untuk mata yaitu lutein. Zat ini biasanya terdapat dalam daun bawang, bayam, selada , kangkung, dan lainnya. Selain itu, lutein biasanya terdapat dalam ikan salmon.

3. Istirahat Yang Cukup
Pada artikel lainnya sudah kami informasikan mengenai cara mengatasi insomnia.
Jika Anda ingin memiliki mata yang sehat, maka tidur pun harus teratur. Biasakanlah untuk mengistirahatkan mata dengan tidur 6-8 jam perhari. Supaya mata Anda sehat dan kesehatan tubuh pun terjaga. Pasti setelah bangun tidur di pagi hari, mata Anda akan segar dan tubuh pun akan bugar. Sehingga Anda bisa melakukan aktifitas sehari-hari dengan lancar.

4. Hindari Kebiasaan Mengucek Mata
Apabila mata Anda teras gatal, jangan menguceknya. Karena kebiasaan buruk ini dapat menyebabkan mata Anda terkena penyakit. Itu disebabkan, ketika Anda beraktifitas di luar ataupun ruangan pasti di tangan akan terdapat kuman dan debu yang tidak terlihat. Terlebih lagi Anda telah memegang benda yang kotor, sudah dipastikan terdapat banyak kuman. Jadi, jangan dibiasakan mengucek mata apabila terasa gatal karena itu tidak baik untuk kesehatan mata Anda. Apabila mata Anda bermasalah, dianjurkan untuk berkonsultasi dengan dokter.

5. Penggunaan Cahaya Yang Cukup
Hindarilah saat Anda bekerja di tempat yang minim cahaya atau yang terlalu terang juga tidak baik untuk mata, karena dapat mengakibatkan mata kelelahan. Saat bekerja di depan komputer, usahakanlah mengatur cahaya lampunya dari arah samping dan bercahaya cukup. Selain itu, kurangi cahaya pada layar komputer Anda, supaya kesehatan mata terjaga dan membuat mata akan lebih nyaman.

6. Jangan Terlalu Sering Menggunakan Obat Tetes Mata
Memang memakai obat tetes mata akan menyegarkan mata Anda. Tetapi jangan keseringan memakainya, karena bisa merusak mata Anda. Usahakanlah memakai obat tetes mata yang baik untuk mata, untuk lebih jelasnya silahkan konsultasikan langsung pada dokter. Jika Anda mau menggunakan obat tetes mata, aturlah cara penggunaanya agar mata Anda sehat dan tidak akan mengalami kerusakan.

7. Jangan Membaca Buku Dalam Cahaya Redup
Perilaku ini sebaiknya harus dihindari. Apabila terlalu sering mata Anda dipakai membaca buku dalam cahaya yang redup, maka akan dipastikan mata Anda lama kelamaan akan rusak. Pada saat membaca buku dalam keadaan cahaya lampu yang kurang, mata akan mengalami ketegangan. Selain itu, jika mata Anda sudah lelah ketika membaca buku, istirahatkanlah dulu sejenak sampai mata Anda benar-benar segar kembali.

8. Olahraga Mata
Aktifitas ini telah terbukti ampuh untuk merawat kesehatan mata Anda. Caranya yaitu, pertama lihat benda yang jaraknya jauh selama beberapa detik, kemudian lihat benda yang jaraknya dekat. Tahap selanjutnya yaitu, lihat sesuatu yang berada diatas mata Anda, kemudian kebawah lalu kesamping kanan dan kiri. Istirahatkan sejenak mata Anda terlebih dahulu hingga terasa rileks. Tahap berikutnya yaitu, putar bola mata Anda searah jarum jam hingga beberapa kali putaran, lalu istirahatkan lagi mata Anda, kemudian setelah itu, putar bola mata Anda tetapi berlawanan dengan arah jarum jam dan rileks kan mata Anda. Apabila olahraga mata ini dilakukan secara teratur, dapat mencegah berbagai macam jenis penyakit mata dan menjaga mata Anda tetap sehat.

Posted by 8 Tips Kesehatan
8 Tips Kesehatan Updated at: 3:03 AM

0 komentar:

Post a Comment